Sementara itu, PSM Makassar sangat termotivasi menyusul kemenangan atas Persikabo 1973 di Stadion Pakansari, Bogor, pekan lalu. Duel kedua tim berakhir dengan skor 1-0 untuk keunggulan Juku Eja.
Pelatih PSM, Bernardo Tavares tentu ingin mempertahankan tren positifnya saat bertemu Maung Bandung. Apalagi mereka bermain di depan publik sendiri.
Pertarungan taktik Bernado Tavares dengan Yaya Sunarya memang baru pertama kali. Namun, Tavares punya catatan menjanjikan saat bertemu Persib Bandung.
Dalam dua pertemuan terakhir musim lalu, PSM sukses meraup poin penuh. Di babak pertama, PSM menang telak 5-1 atas Persib Bandung di Stadion BJ Habibie, Parepare pada 29 Agustus 2022.
Kemudian, di babak kedua bertandang ke markas Persib di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, 14 Februari 2023, Juku Eja kembali menang 1-2.
Recent Comments