Ia ditunjuk sebagai pelatih Arema FC sejak akhir musim lalu. Bisa dibilang prestasinya tidak terlalu mengkilat. Dua laga musim ini, Arema baru mengantongi 1 poin. Di laga pertama, mereka dikalahkan oleh Dewa United. Sedangkan di pekan kedua, tim berjuluk Singo Edan itu bermain imbang dengan Persib Bandung.
Di Arema, bisa dibilang Joko Susilo tidak memiliki kewenangan penuh untuk membentuk tim. Pelatih yang akrab disapa Getuk itu digandeng I Putu Gede Swisantoso. Kehadiran Getuk di Arema hanya bisa dikatakan memenuhi syarat regulasi. Karena dia sudah memiliki lisensi AFC Pro.
Namun dalam latihan dan pertandingan, peran I Putu Gede lebih besar. Karena dialah yang lebih banyak memberi petunjuk.
Jika Putu Gede sudah mendapatkan lisensi AFC Pro, kemungkinan besar dia akan menjadi pelatih kepala. Saat ini Putu masih menjalani kursus kepelatihan AFC Pro hingga Oktober mendatang.
Namun, Getuk berperan memberikan beberapa pertimbangan teknis di lapangan. Dari segi permainan, Arema cukup menjanjikan. Hanya saja mereka bergabung dengan pemain asing yang mendekati persaingan bergulir. Jadi butuh waktu adaptasi untuk mendongkrak permainan tim.
Recent Comments